Home » » Tutorial Instalasi Java di Windows

Tutorial Instalasi Java di Windows

Written By Teja Sukmana on Sabtu, 02 Februari 2013 | 03.09

Mungkin bagi sebagian orang yang ingin memulai melakukan pemrograman java ada kesulitan saat melakukan instalasi, terlebih untuk setting PATH.
Di sini saya akan coba memberikan tutorial bagaimana cara menginstalasi java di sistem operasi windows.
Anda bisa menggunakanya pada semua versi Windows baik itu Windows XP, Windows Vista maupun Windows 7.
Download java di situs oracle, setelah di download ikuti saja petunjuk instalasinya

Setelah selesai menginstall, maka kita harus mengatur setingan PATH agar program-program biner java dapat dipanggil dari directory manapun.
  • buka windows explorer, klik kanan pada my computer, pilih properties, maka akan tampil seperti gambar di bawah ini
  • pilih tab Advanced
  • pilih Environment Variables
  • setelah Environment Variables di pilih, maka akan tampil seperti gambar berikut
  • kemudian pada user variables kita pilih New
  • isikan PATH pada Variable name, isikan directory hasil instalasi Java, yaitu C:\Program Files\Java\jdk1.6.0\bin, setelah kita seting maka akan seperti gambar di bawah ini. Sesuaikan versi java yang anda download, kalau yang saya pakai versi 1.6.0.
  • klik Ok, kemudian anda restart agar seting yang tadi kita lakukan berfungsi
  • Setelah instalasi selesai dan melakukan pengaturan PATH serta telah di restart, Buka command prompt untuk mengetest apakah seting yang kita lakukan tadi telah berfungsi dengan baik. Ketik javac –version pada layar command prompt, jika seting PATH yang kita lakukan benar, maka akan tampil seperti gambar di bawah ini
  • Jika anda mendapatkan hasil seperti gambar di bawah ini, itu artinya anda belum benar men-set PATH JDK anda.
Demikianlah tulisan singkat mengenai instalasi java di sistem operasi windows, yang masih sering di keluhkan oleh para pemula saat melakukan instalasi Java. Semoga bermanfaat dan tidak menyerah dalam belajar pemrograman Java. Kita bertemu di edisi mendatang. Selamat mencoba!

Add caption










Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

BerkomentarLah Dengan Sopan...

Untuk Me Resume Download Klik >>> SKIP pada Adfoc.US..

Terima Kasih !!

 
Support : Teja Sukmana | Teja Sukmana | Teja Sukmana
Copyright © 2013. TEJA GAZIYAMA - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Edit by Tutorial Updates
Proudly powered by Blogger